FUNGSI dan KEGUNAAN CODEIGNITER


CodeIgniter adalah salah satu dari sekian banyak Framework PHP, kini mulai banyak digunakan dalam mengembangkan Aplikasi berbasis WEB. Namun sebenarnya apakah yang dimaksud dengan Framework itu ?.. Framework dapat diartikan sebagai kumpulan potongan-potongan Program (kelas dan fungsi) yang disusun dan diorganisasikan sedemikian rupa, sehingga dapat dapat digunakan kembali untuk membantu membuat Aplikasi utuh tanpa harus membuat semua kodenya dari awal.

Mengapa memilih CodeIgniter ?..
Dari sekian banyak Framework yang ada, CodeIgniter mempunyai keunggulan tersendiri yang membedakannya dengan yang lain yaitu :


  1. CodeIgniter gratis.
  2. CodeIgniter termasuk Framework sederhana dengan ukuran yang kecil, namun dengan kemampuan yang besar.
  3. CodeIgniter dieksekusi dengan cepat dan memiliki performance yang handal.
  4. Mengenaka konsep Model-View Controller ( MVC).
  5. Aplikasi yang dibuat dengan CodeIgniter menghasilkan "clean URL" yang Search Engine Friendly (SEF).
  6. Aplikasi yang dibuat dengan CodeIgniter kompatibel dengan standar hosting yang menjalankan beberapa versi PHP pada konfigurasi yang berbeda.
  7. Konfigurasi minimal.
  8. CodeIgniter menydiakan Library dan Helper yang cukup lengkap.
  9. Tidak mengharuskan Anda untuk nebggunakan Command Line.
  10. CodeIgniter fleksible dan tidak mengharuskan Anda untuk mematuhi aturan yang berlaku ketat dalam penggunaannya. 

0 Comment "FUNGSI dan KEGUNAAN CODEIGNITER"

Posting Komentar